Yenny Wahid Cerita Gus Dur Pernah Jadi Pekerja Migran Saat Kuliah di LN

Putri ke-3 Gus Dur, Yenny Wahid, mengenang sosok ayahnya yang lekat dengan Pekerja Migran Indonesia (PMI). Yenny mengungkapkan kepedulian ini tumbuh lantaran sang ayah pernah menjadi pekerja migran selama berkuliah di luar negeri.

"Gus Dur itu kenapa dekat dengan pekerja migran? Karena dulu dia juga pekerja migran pada waktu beliau masih mahasiswa, walaupun dulu statusnya part timer," kata Yenny di acara Peresmian Masjid dan Aula KH Abdurrahman Wahid di Kantor BP2MI, Jakarta, Minggu (31/1/2021).

Namanya Diabadikan BP2MI, Gus Dur Ternyata Pernah Jadi Pekerja Migran
Yenny mengungkapkan saat itu berbagai bidang pekerjaan digeluti oleh Gus Dur. Semua ini dilakukan demi mencukupi kebutuhan sehari-harinya selama menimba ilmu di luar negeri.


Posting Komentar

0 Komentar