ilustrasi |
KONVENSI CAPRES PBB -- DPP Partai Bulan Bintang (PBB) bekerja sama dengan DPW PBB DKI Jakarta ambil bagian membantu meringankan korban banjir Jabodetabek yang terjadi pada 1 Januari 2020 kemarin. (sumber)
Pada hari pertama dan kedua Rabu-Kamis (1-2/1/2020) tim Aksi Cepat Tanggap Peduli Bencana Partai Bulan Bintang mendirikan posko di Gor Otista Jatinegara guna membantu kurang lebih 500 warga korban banjir dari Tanjung Lengkong, Kel. Bidara Cina, Kec. Jatinegara, Jakarta Timur.
Pada hari ketiga Jumat (3/1/2020) tim Aksi Cepat Tanggap Bencana Partai Bulan Bintang mendistribusikan bantuan ke warga korban dampak bencana banjir di Kel. Petukangan Utara, Kec. Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
“Hari Ke Tiga “Aksi Cepat Tanggap peduli Bencana Partai Bulan Bintang “ DPP PBB menyerahkan Bantuan berupa barang kebutuhan pokok warga seperti selimut, obat-obatan, nasi bungkus, air mineral, sembako, susu dan snack ke warga Keluarahan Petukangan Utara RW 09 RT 05 dan RT 06,” kata Wasekjen DPP PBB Meridian Ramadir kepada Abadikini.com, Sabtu (4/1/2020).
Ketua tim Aksi Cepat Tanggap Bencana Partai Bulan Bintang ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran pengurus DPP PBB yang telah turut serta membantu meringankan warga terdampak banjir di Jabodetabek. Selain itu, Meridian juga mengucapkan terima kasih kepada warga korban banjir yang telah memberikan kesempatan kepada PBB untuk berbuat kebaikan.
“Terimakasih kepada fungsionaris DPP PBB yang telah memberikan sumbangan serta bantuannya. Terimakasih juga kepada warga yang telah memberikan kesempatan kepada kami DPP PBB untuk berbuat kebaikan kepada sesama. Semoga berguna dan berkah,” ucapnya.
Meridian menambahkan, Hari ini, Sabtu (4/1/2020) Tim Aksi Cepat Tanggap Bencana dari DPW PBB DKI Jakarta akan mendistribusikan bantuan kepada warga korban dampak bencana di wilayah Jakarta Barat yang akan di pimpin oleh Sekretaris Wilayah DPW PBB DKI Jakarta Muhammad Furqon. Dan DPC PBB Jakarta Selatan akan distribusikan bantuan di Pondok Pinang, Jakarta Selatan
“Hari keempat ini, seluruh bantuan berupa nasi bungkus, susu ultra, air mineral, mie instan, obat-obatan dan lainnya akan diserahkan ke DPW PBB DKI yang dipimpin oleh bang Furqon untuk di distribusikan ke korban banjir di Jakarta Barat. Serta DPC PBB Jakarta Selatan juga akan distribusikan bantuan ke warga korban banjir di Kelurahan Pondok Pinang RT 03/RW 08, Kecamatan Kebayoran Lama” pungkasnya.
Diketahui, selain Wasekjen DPP PBB Meridian Ramadir dan Revani Dina Fitra hadir juga bersama-sama saat distribusi bantuan korban banjir di Kelurahan Petukangan Utara adalah Ketua DPP Bidang Hubungan Antar Lembaga Doriangat Pakpahan, Ketua Bidang Peranan Perempuan dan Perlindungan Anak Ratna Juwita, Wakil Bendahara Silvia Rahmi dan Evi Pratiwi Handayani serta Sekretaris PAC PBB Kecamatan Pesanggrahan Siti Akbariah.
0 Komentar